ISO 14001: Sistem Manajemen Lingkungan

ISO 14001 - Wastec International

ISO 14001 Tahun 2015 merupakan standar internasional tentang manajemen lingkungan untuk memenuhi kebutuhan organisasi atau perusahaan dalam pengelolaan lingkungan hidup. Dalam hal ini termasuk aktivitas perusahaan dan dampak-dampaknya terhadap lingkungan. Dalam menetapkan standar secara efektif sehingga sebuah perusahaan harus memastikan bahwa mereka telah patuh terhadap segala peraturan lingkungan yang berlaku. Baca Juga : ISO 9001 – 2015 : Sistem Manajemen Mutu

Sangat penting bagi perusahaan untuk ikut berperan menjaga stabilitas lingkungan. Perusahaan bukanlah sebuah instansi yang berdiri sendiri namun menempati sebuah lingkungan yang terhubung dengan berbagai macam individu dan instansi lainnya. Dengan menerapkan standar ini dapat membantu perusahaan dalam mengidentifikasi, meneliti, mengelola, dan mengendalikan masalah terkait lingkungan. Perusahaan juga akan memiliki komitmen mengurangi dampak negatif bagi lingkungan secara terus menerus.

ISO 14001 - Wastec International
ISO 14001 – Wastec International

Tujuan ISO 14001

Terdapat beberapa tujuan dalam penerapakan Sistem Manajemen lingkungan ini yaitu

  1. Melakukan pendekatan untuk pengelolaan lingkungan hidup dan sumber daya alam.
  2. Membantu perusahaan meningkatkan kemampuannya dalam memperbaiki kualitas lingkungan hidup.
  3. Mendukung kegiatan ekonomi dan industri dengan memberikan kemampuan dan fasilitas sehingga dapat meminimalisir hambatan dalam berusaha.

Sistem Manajemen Lingkungan Berdasarkan ISO 14001

ISO 14001 2015 Sistem Manajemen Lingkungan dilakukan melalui rangkaian proses yang terstruktur dan berkelanjutan. Prosesnya antara lain sebagai berikut:

  1. Komitmen dan Kebijakan, Perusahaan memiliki komitmen untuk meningkatkan peran serta terhadap lingkungan dengan merumuskan dan menetapkan kebijakan-kebijakan terkait.
  2. Perencanaan, Menetapkan rencana dengan mengidentifikasi persoalan lingkungan apa saja yang muncul dari kegiatan operasional perusahaan dan memastikan seberapa besar dampak negatif yang akan timbul.
  3. Implementasi atau Penerapan, Rencana diterapkan secara faktual dengan memanfaatkan sumber daya yang diperlukan.
  4. Evaluasi, Meninjau pelaksanaan rencana untuk memastikan tujuan yang sudah ditetapkan sebelumnya akan tercapai atau tidak.
  5. Pengkajian Kembali, Mengkaji hasil evaluasi untuk mengetahui seberapa besar efektivitas Sistem Manajemen Lingkungan yang diterapkan oleh perusahaan. Baca Juga : Limbah Industri dan Pengolahannya

Manfaat ISO 14001

ISO 14001 2015 Sistem Manajemen Lingkungan memiliki manfaat yang bisa diperoleh, antara lain:

  • Meningkatkan peran serta perusahaan di tengah lingkungan
  • Membantu menekan dampak negatif pada lingkungan akibat aktivitas operasional
  • Bertumbuhnya tingkat kepatuhan terhadap hukum yang berlaku
  • Meningkatkan kesadaran mengenai tanggung jawab perusahaan dalam menangani masalah lingkungan
  • Adanya lingkungan kerja yang kondusif
  • Penanganan limbah yang efisien dari segi biaya
  • Mempererat relasi dengan regulator, investor, dan partner

Tentang Wastec International

Wastec International adalah perusahaan terkemuka di bidang penyedia jasa pengolahan limbah B3 di Indonesia yang telah menerapkan ISO 14001 2015 Sistem Manajemen Lingkungan dalam proses dan aktivitas operasional. Sertifikasi ISO 14001 2015 dapat membantu kami meningkatkan efektivitas pengelolaan limbah yang ramah lingkungan.

Berdiri sejak tahun 2004, Wastec International telah memiliki fasilitas pengolahan limbah di Banten dan Semarang. Setiap fasilitas telah dilengkapi teknologi canggih untuk mengolah berbagai jenis limbah B3.

Wastec International juga mengedepankan layanan sebagai berikut:

  1. Hazardous Waste Disposal
  2. Waste Transport
  3. Waste Water Treatment
  4. Drilling Waste Management
  5. Oil Clean Up & Recovery
  6. Environmental Engineering
  7. On Site Services

Kelola limbah secara profesional dengan layanan yang lengkap bersama Wastec International.